Kami menggunakan cookies demi memberikan layanan terbaik di website Telkomsel Orbit Selengkapnya tentang kebijakan cookies /assets/images/icon-arrow-right-light.svg
Cara Mengedit Foto di HP Tanpa Aplikasi Tambahan

3 Cara Mengedit Foto di HP Tanpa Aplikasi Tambahan

Sebelum HP pintar berkembang pesat, mengedit foto hanya bisa dilakukan di komputer. Kini, cara mengedit foto melalui HP pintar justru menjadi lebih populer.

Selain praktis, hasil edit juga sudah cukup bagus. Sehingga, kamu bisa membagikannya dengan percaya diri di media sosial.

Alat yang dibutuhkan untuk mengedit foto di HP

Alat yang dibutuhkan untuk mengedit foto secara mobile hanya ada dua. HP pintar (smartphone) dan aplikasi editing foto. 

Aplikasi Edit Foto dan HP

Aplikasi edit foto pun kini sudah menjamur. Ini berkat kemajuan pesat teknologi HP dan media sosial yang jadi wadah untuk unjuk gigi.

Namun, mengedit foto di HP juga sebenarnya bisa dilakukan tanpa aplikasi tambahan. Pilihan cara edit fotonya ada dua.

Pertama, bisa dilakukan secara offline. Ini bisa menggunakan fitur bawaan yang tersedia di HP yang kamu gunakan.

Kedua, secara online. Untuk pilihan edit foto secara online ini tentu butuh koneksi internet yang stabil.

Modem Orbit Star N1

Kamu tak perlu khawatir. Koneksi internet yang stabil ini bisa kamu dapatkan di Modem Orbit Star N1.

Hadir dengan desain yang ringkas membuatnya memiliki portabilitas yang baik. Sehingga, cocok ditempatkan di setiap sudut rumah.

Modem Orbit Star N1 sudah memakai Wi-Fi 4G LTE CAT4. Kecepatan yang dapat dinikmati yakni hingga 15 Mbps.

Keunggulan lainnya, yaitu Antena. Berkat dua antenanya, tangkapan dan distribusi jaringan modem bisa lebih kuat dan jangkauannya pun lebih luas.

Modem ini juga bisa terhubung dengan 32 perangkat sekaligus dengan aman. Ini berkat kehadiran fitur yang cukup lengkap.

Ada fitur URL filter untuk memblokir situs-situs tertentu. Selain itu, fitur Wi-Fi tamu juga ada di sini.

Kamu bisa mendapatkan Modem Orbit Star N1 dengan harga Rp579.000 di situs resmi Telkomsel Orbit.

Tersedia juga di GraPARI Telkomsel terdekat dan di toko resmi Telkomsel di marketplace kesayangan Anda.

Tiga Cara Mengedit Foto Tanpa Aplikasi Tambahan di HP

Tanpa aplikasi tambahan, kamu masih bisa edit foto di HP dengan hasil yang baik. Ini bisa dilakukan dengan lewat tiga cara.

Pertama, fitur bawaan HP. Kedua, dengan Google photo. Terakhir, dengan menggunakan online editing platform.

1. Fitur Bawaan

Sebagai informasi, fitur editor foto bawaan Android hadir di versi 4.0 atau Ice Cream Sandwich. Sedangkan pada iPhone muncul pertama kali di iOS versi 5.0.

Secara umum, edit foto dengan fitur bawaan HP hampir sama di setiap perangkat. Kamu bisa crop, menambah filter, teks, dan lain-lain.

Berikut ini cara edit foto tanpa aplikasi di HP:

Android

  • Pertama, buka Galeri di HP Android.

  • Kemudian, cari dan pilih foto atau gambar yang ingin diedit.

  • Selanjutnya, ketuk pada foto tersebut untuk menampilkannya di layar.

  • Lalu, klik ikon seperti Pensil yang biasanya ada di bawah foto.

  • Kamu akan masuk ke antarmuka editing foto dan bisa mulai berkreasi dengan menambah filter, mengatur kecerahan, memotong, dan sebagainya.

  • Kalau merasa sudah puas dengan hasilnya, klik tombol Simpan.

iOS

  • Setelah mengambil foto, buka di app Foto.

  • Cari dan pilih foto yang ingin diedit.

  • Ketuk pada foto yang ingin diedit.

  • Ketuk Edit. 

  • Kamu akan masuk antarmuka editing dan dapat menyesuaikan potongan, cahaya, menambah filter, dan lainnya. 

  • Simpan jika suka dengan hasilnya atau ketuk Batal untuk kembali ke versi asli.
     

2. Google Photo

Pada perangkat Android, Google mewajibkan untuk memasang aplikasinya. Salah satu yang umum ditemukan adalah Google Photo.

Aplikasi ini mengutamakan layanan online meski bisa berjalan secara offline. Pun begitu, akses fitur lebih terbatas pada mode offline Google Photo.

Selain untuk menyimpan file foto, aplikasi ini juga bisa dipakai untuk edit foto. Berikut ini langkah-langkahnya:

  • Buka Google Foto di HP Android.

  • Pastikan kamu sudah login menggunakan akun Google.

  • Agar bisa membaca foto yang tersimpan di penyimpanan HP, lakukan proses sinkronisasi.

  • Lalu, cari foto yang ingin kamu edit dan ketuk foto tersebut.

  • Pada foto, ketuk ikon garis-garis yang ada di bawah foto.

  • Kamu akan masuk ke antarmuka editing dan bisa mengubah foto sesuai keinginanmu.  

3. Edit Foto via Layanan Web

Terakhir, kamu bisa coba mengedit foto di HP dengan situs editing via web. Meski ada banyak pilihan, tapi tiga di antaranya cukup populer.

Ketiga situs tersebut, yaitu:

  • Canva

  • Pixlr

  • Fotor

Cara menggunakan situs edit foto di atas juga cukup mudah. Kamu cukup membuat akun terlebih dahulu.

Kemudian, masukkan foto yang ingin diedit. Tersedia juga beberapa pilihan template yang untuk editing foto instan.

Mengedit Background Foto

Di antara fitur dan filter editing yang melimpah, kemudahan mengedit background foto tetap paling dicari.

Cara mengedit background foto pun kini sudah lebih mudah dibanding dulu. Ini semua berkat kemajuan teknologi, seperti AI.

Lalu, bagaimana cara mengedit background foto di HP? Simak langkah-langkah yang bisa kamu ikuti di bawah ini:

iPhone

iPhone meluncurkan fitur Remove Subject from Background di iOS 16. Cara menggunakannya yaitu: 

  • Buka aplikasi Photos.

  • Pilih foto yang mau diedit.

  • Tekan lama bagian foto.

  • Tunggu beberapa saat hingga objek terdeteksi yang ditandai dengan garis kilatan.

  • Ketuk opsi Copy untuk menyalin foto tanpa background

  • Ketuk 'Paste' di aplikasi lain untuk membagikan.

Android

Tak semua perangkat Android bisa menghapus background foto dengan mudah. Salah satu merek yang berhasil adalah Samsung.

Berikut ini cara mengedit background foto di Android, khususnya Samsung:

  • Buka aplikasi Gallery

  • Pilih foto yang mau diedit.

  • Tekan lama bagian objek foto yang ingin dipisahkan dari background.

  • Tunggu hingga objek terdeteksi dan terlihat terpisah dari foto. 

  • Menu akan muncul, ketuk opsi Copy untuk menyalin foto tanpa background

  • Ketuk 'Paste' di aplikasi lain untuk membagikan.

Via Online

Terakhir, kamu bisa menggunakan situs editing foto online. Umumnya, kamu hanya perlu unggah foto yang akan diedit.

Setelah itu, situs akan secara otomatis memisahkan objek dengan background. Lalu, hasilnya bisa langsung kamu unduh.

Berikut ini daftar beberapa situs populer untuk mengedit background:

  • Remove.bg

  • Editphotosforfree

  • Clipping magic

  • Photoroom

Cara mengedit foto sekarang ini sudah tidak sesulit dulu. Hasil edit antara HP dan komputer pun sebenarnya tetap tidak sama.

Hasil edit foto di komputer tetap cenderung lebih baik dan bisa dipakai untuk keperluan profesional. Sementara hasil edit foto di HP, bisa menghemat waktu.

Bila hanya untuk media sosial, hasil edit HP sudah jauh mencukupi. Jadi, dengan banyaknya pilihan yang tersedia, kini kamu bisa lebih bebas memilih bagaimana cara mengedit fotomu.

  • 10476