Ada banyak cara menghubungkan HP ke TV yang bisa Anda coba dengan mudah sekarang ini. Semua hal tersebut menjadi mungkin dilakukan tanpa kesulitan yang berarti berkat kemajuan teknologi yang pesat.
Penasaran bagaimana cara melakukannya dengan baik dan benar? Simak artikel ini sampai habis!
7 Cara Menyambungkan HP ke TV
Pada dasarnya, HP dan TV masa kini dapat terhubung dengan mudah. Namun, dalam beberapa kasus, Anda akan membutuhkan alat tambahan agar keduanya dapat saling tersambung, baik secara nirkabel maupun dengan kabel.
Berikut adalah cara-caranya:
1. Cara Menyambungkan HP ke TV dengan Google Chromecast
Cara menyambungkan HP ke TV tanpa kabel yang pertama adalah dengan menggunakan Google Chromecast. Ini adalah salah satu alat untuk menghubungkan HP ke TV yang cukup populer.
Cara ini dapat bekerja dengan mulus pada hampir semua perangkat HP pintar dan TV yang memiliki port HDMI. Namun, HP dan Google Chromecast harus berada pada satu jaringan WiFi yang sama agar dapat berjalan dengan lancar.
Oleh karena itu, Anda akan membutuhkan modem WiFi yang dapat diandalkan sebagai alat tambahan. Salah satu perangkat modem terbaik yang bisa Anda pakai di rumah adalah modem Orbit Star 3 dari Telkomsel Orbit.
Orbit Star 3 modem nirkabel 4G yang dilengkapi dengan teknologi Wi-Fi 2,4 Ghz CAT4 dan 2x2 MIMO LTE. Kecepatan rata-rata Orbit Star 3 bisa mencapai 15 Mbps dan daapt terhubung dengan 32 pengguna sekaligus.
Di samping itu, tersedia juga empat buah port LAN/WAN di belakang modem untuk pengalaman koneksi yang lebih stabil. Paket bundling dengan antena juga tersedia bila Anda membutuhkan pancaran sinyal WiFi yang lebih kuat.
Anda bisa mendapatkan modem Orbit Star 3 dengan harga Rp721.000 saja. Sementara paket bundel modem dengan dua antena bisa Anda beli di harga Rp771.000 saja.
Segera beli Orbit Star 3 melalui web Telkomsel Orbit, GraPARI terdekat, atau toko resmi Telkomsel di e-Commerce favorit Anda. Aktivasi dan dapatkan tambahan total bonus paket data sebesar 150 GB untuk enam bulan pertama.
Nah, kalau modem WiFi sudah ada, Anda bisa mengikuti cara menyambungkan HP ke TV tanpa kabel dengan menggunakan Google Chromecast di bawah ini:
-
Pasang perangkat Google Chromecast ke TV.
-
Unduh aplikasi Google Home ke perangkat HP Anda.
-
Pastikan Anda menggunakan jaringan WiFi yang sama.
-
Dari HP, buka aplikasi Google Home.
-
Ketuk Perangkat > Tambahkan Perangkat > Perangkat Baru.
-
Ikuti langkah-langkahnya sampai selesai.
-
Jika penyiapan berhasil, Anda akan melihat perangkat TV Anda.
-
Ketuk Perangkat TV Anda yang terhubung.
-
Ketuk “Cast My Screen”/ “Transmisikan Layar Saya”
-
Lalu, pilih dan ketuk “Cast Screen” / “Transmisikan Layar”
-
Kemudian, pilih dan ketuk “Start Now” / “Mulai Sekarang”
-
Jika transmisi berhasil, Anda akan melihat layar HP Anda di TV.
Baca Juga: Cara Mengatasi HP Panas
2. Cara Menyambungkan HP ke TV dengan Miracast
Selain Google Chromecast, Anda juga bisa menggunakan Miracast sebagai alat untuk menghubungkan HP ke TV. Miracast dapat menghubungkan dua perangkat menggunakan infrastruktur jaringan atau Wi-Fi Direct.
Ini adalah standar komunikasi nirkabel yang dibuat oleh Wi-Fi Alliance. Protokol ini dirancang untuk mengirimkan video dan suara langsung dari perangkat ke penerima tampilan tanpa koneksi jaringan WiFi.
Protokol ini juga dapat ditemukan pada banyak perangkat dengan nama yang berbeda-beda. Beberapa di antaranya, AllShare Cast (Samsung), SmartShare (LG), Screen Mirroring (Sony), dan Cast (di Windows 11).
Nah, cara menyambungkan HP ke TV tanpa kabel dengan menggunakan Miracast yaitu:
-
Pasang perangkat dongle Miracast ke TV jika TV Anda belum mendukung protokol ini.
-
Dari HP, buka menu pengaturan atau Settings.
-
Tergantung merek HP, cari dan pilih menu Display atau Cast.
-
Lalu ubah pengaturannya ke On.
-
Jika berhasil, Anda akan melihat tampilan layar HP di TV Anda.
Baca Juga: Cara Melacak HP yang Hilang
3. Cara Menyambungkan HP ke TV dengan STB/TV Box Android
Set TV Box (STB) adalah alat lain yang bisa Anda manfaatkan untuk menyambungkan HP ke TV. Pada umumnya, alat ini sudah terpasang sistem operasi Android yang mendukung Chromecast atau Miracast.
Jadi, jika Anda ingin cara ini dapat bekerja dengan mulus, siapkan sebuah modem WiFi agar HP dan TV dapat terhubung pada satu jaringan yang sama. Anda bisa memakai modem Orbit MiFi N1 dari Telkomsel Orbit.
Orbit MiFi N1 adalah pilihan tepat bagi Anda yang ingin koneksi jaringan WiFi andal dari mana saja. Modem ini tampil ringkas dan minimalis dengan panel LED besar di depan.
Kecepatan internet dan daya tahan baterainya pun bisa diandalkan meski berukuran mini. Ini berkat spesifikasi modem Orbit MiFi N1 yang mumpuni seperti di bawah:
-
Dimensi: 101 mm x 64 mm x 14.7 mm
-
Teknologi WiFi: 2,4 GHz
-
Teknologi Selular: 2x2 MIMO LTE
-
Tingkat Kecepatan: Avg 15 Mbps
-
Multi Pengguna: 10 Pengguna
-
Baterai: 2050 mAh
Menariknya lagi, modem ini juga memliki fitur ByPass. Fitur ini memungkinkan pelanggan memakai modem secara normal dengan melepas baterai dan langsung menghubungkan modem dengan pengisi daya.
Modem ini bisa Anda dapatkan di harga Rp599.000 saja. Segera beli dan dapatkan modem Orbit MiFi N1 di web resmi Orbit, GraPARI terdekat, atau toko resmi Telkomsel di e-Commerce favorit kamu!
Nah, kalau perangkat WiFi sudah tersedia, Anda bisa mengikuti cara menyambungkan HP ke TV tanpa kabel dengan menggunakan STB di bawah:
-
Sambungkan TV Anda dengan Android TV Box.
-
Ubah input TV menjadi HDMI untuk masuk ke Halaman STB.
-
Buka pengaturan STB untuk cek apakah STB Anda mendukung Chromecast, Miracast, atau keduanya.
-
Jika STB Anda mendukung Chromecast, Anda perlu mengunduh Google Home terlebih dahulu di HP.
-
Setelah menyiapkan Google Home, Ketuk Perangkat TV Anda yang berhasil terhubung.
-
Ketuk “Cast My Screen”/ “Transmisikan Layar Saya”
-
Lalu, pilih dan ketuk “Cast Screen” / “Transmisikan Layar”
-
Kemudian, pilih dan ketuk “Start Now” / “Mulai Sekarang”
-
Jika transmisi berhasil, Anda akan melihat layar HP Anda di TV.
-
Jika perangkat STB Anda hanya mendukung Miracast, ketuk dan pilih menu Miracast pada pengaturan STB untuk menyalan protokol.
-
Kemudian, buka HP Anda dan masuk ke menu pengaturan.
-
Tergantung merek HP, cari dan pilih menu Display atau Cast.
-
Lalu ubah pengaturannya ke On.
-
Jika berhasil, Anda akan melihat tampilan layar HP di TV Anda.
Baca Juga: Cara Menjadikan HP Sebagai Modem
4. Cara Menyambungkan HP ke TV dengan AirPlay
AirPlay adalah protokol komunikasi nirkabel eksklusif yang dikembangkan oleh Apple. Protokol ini dirancang untuk memungkinkan streaming antara perangkat audio, video, layar perangkat, dan foto dari perangkat Apple.
Beberapa merek TV pintar mendukung protokol ini seperti Samsung, Sony, dan LG. Namun, cara ini hanya dapat bekerja pada perangkat HP buatan Apple, yaitu iPhone.
Cara untuk menyambungkan iPhone ke TV via AirPlay yaitu:
-
Nyalakan TV pintar Anda.
-
Tergantung merek TV, cari dan pilih menu AirPlay.
-
Kemudian, pilih menu AirPlay Settings.
-
Di halaman Settings, ubah opsi AirPlay menjadi ON.
-
Lalu, pada menu Require Code, pilih First Time Only.
-
Selanjutnya, kembali ke Home dan buka iPhone Anda.
-
Pada iPhone, temukan menu Screen Mirroring.
-
Anda akan melihat daftar model TV yang bisa terhubung.
-
Pilih modem TV yang Anda gunakan.
-
Di TV Anda, akan muncul 4 kode angka AirPlay Passcode.
-
Masukkan kode tersebut ke jendela yang muncul di iPhone.
-
Lalu, klik OK.
-
Jika berhasil, Anda akan melihat layar iPhone Anda di TV.
5. Cara Menyambungkan HP ke TV dengan Aplikasi
Selain menggunakan alat tambahan, Anda juga bisa menghubungkan HP ke TV via aplikasi pihak ketiga. Cara ini bisa dibilang lebih praktis tetapi tentunya membutuhkan koneksi jaringan yang stabil.
Setidaknya, ada tiga aplikasi yang cukup populer untuk digunakan dalam menghubungkan HP ke TV. Ketiga aplikasi tersebut yaitu Localcast, Screen Mirroring - TV Cast, dan ApowerMirror.
Secara umum, caranya yaitu:
-
Unduh aplikasi yang Anda ingin gunakan di toko aplikasi yang tersedia di TV Anda.
-
Buka HP dan cari aplikasi yang sama.
-
Pastikan TV dan HP terhubung dengan satu jaringan WiFi yang sama.
-
Buka aplikasi Localcast, TV cast, atau ApowerMirror di TV Anda.
-
Buka aplikasi Localcast, TV cast, atau ApowerMirror di HP Anda.
-
Di HP Anda, pilih menu Screen Mirror.
-
Pilih TV yang terhubung.
-
Jika berhasil, Anda akan melihat tampilan layar HP Anda di TV.
6. Cara Menghubungkan HP ke TV dengan Kabel Data
Selain menggunakan alat nirkabel, Anda juga bisa memakai Kabel Data (USB) sebagai salah satu alat untuk menghubungkan HP ke TV. Cara ini dapat bekerja pada hampir semua perangkat HP pintar dan TV pintar.
Langkah-langkah yang dapat Anda ikuti, yaitu:
-
Masukan kabel USB HP ke port USB TV.
-
Setelah kedua perangkat terhubung, pastikan memilih pengaturan di HP selain pengisian daya ke HP.
-
Lalu, ambil remote TV Anda dan klik tombol source.
-
Kemudian, pilih sumber dari USB.
-
Jika cara ini berhasil, Anda bisa langsung melihat layar HP di TV dan menggunakan HP untuk mengarahkan apa yang ingin dilihat di TV.
7. Cara Menghubungkan HP ke TV dengan Kabel HDMI
Terakhir, Anda bisa menggunakan kabel HDMI untuk menghubungkan HP ke TV yang Anda pakai. Kabel HDMI sendiri sering digunakan untuk menghubungkan antara laptop dengan TV.
Cara ini dapat bekerja dengan baik bila TV Anda sudah memiliki port HDMI. Di samping itu, kabel HDMI yang digunakan juga harus memiliki sambungan port type C yang akan dihubungkan ke HP.
Langkah-langkah yang bisa Anda ikuti, yaitu:
-
Sambungkan kabel HDMI ke TV.
-
Kemudian, pasang kabel HDMI type C yang satunya ke HP.
-
Setelah terhubung, pastikan jika pengaturan di HP digunakan untuk mentransfer file.
-
Gunakan remote TV Anda untuk memindahkan masukkan/input TV ke HDMI.
-
Perangkat akan terhubung secara otomatis.
-
Jika berhasil, Anda bisa langsung melihat layar HP di TV dan menggunakan HP untuk mengarahkan apa yang ingin dilihat di TV.
Itulah tadi berbagai cara menghubungkan HP ke TV yang bisa Anda coba di rumah. Salah satu hal kunci untuk menampilkan kualitas tampilan HP yang maksimal adalah akses internet yang stabil.
Oleh karena itu, Anda bisa memakai layanan Telkomsel Orbit yang hadir dengan berbagai pilihan modem dan paket internet. Tanpa komitmen bulanan, Anda bisa menggunakan layanan Telkomsel Orbit sesuai dengan kebutuhan dan lebih hemat.
- 19
- 2386