Siapa sih yang nggak mau punya internetan cepat dan lancar? Nah, kunci utamanya ada di pemilihan modem yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Dengan banyaknya pilihan modem yang tersedia di pasaran, kamu harus jeli memilih agar nggak salah beli. Biar nggak bingung, yuk simak tips memilih modem sesuai kebutuhan berikut ini!
Kenapa Penting Pilih Modem yang Tepat?
Modem itu ibarat kunci untuk masuk ke dunia internet. Kalau kuncinya nggak cocok, ya jangan harap koneksinya bakal mulus. Dengan modem yang pas, kamu bisa internetan tanpa drama buffering, lemot, atau sinyal putus-putus. Makanya, penting banget buat pilih modem yang sesuai dengan kebutuhan kamu.
Tips Memilih Modem Sesuai Kebutuhan
Sebelum asal beli, ada baiknya kamu tahu dulu beberapa tips memilih modem sesuai kebutuhan. Dengan begitu, kamu enggak cuma dapet modem yang cepat, tapi juga yang benar-benar untuk mendukung kebutuhanmu sehari-hari.
Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu ikuti:
1. Cek dulu jaringan modemnya ada enggak di daerah kamu
Sebelum buru-buru beli modem, alangkah baiknya kamu cek dulu apakah jaringan modemnya tersedia di daerah kamu. Percuma dong, kalau modemnya super canggih tapi sinyalnya enggak sampai ke tempat kamu.
Jadi, pastikan modem yang kamu pilih bisa bekerja dengan provider yang kamu pakai. Selain itu, penting juga untuk mengecek apakah daerah kamu sudah terjangkau jaringan 4G atau 5G. Dengan jaringan yang kuat, aktivitas internetan kamu bisa lebih ngebut dan stabil.
Nah, jika kamu lebih sering bepergian atau butuh akses internet yang lebih fleksibel, penting juga untuk mempertimbangkan cara memilih mifi. Mifi adalah perangkat portabel yang memungkinkan kamu terhubung ke internet di mana saja, selama ada sinyal dari provider.
Mifi cocok buat kamu yang sering mobile, sehingga bisa tetap terkoneksi tanpa perlu bergantung pada jaringan WiFi di satu tempat saja.
2. Sesuaikan kecepatan internet dengan kebutuhan
Jika aktivitas online kamu hanya sebatas browsing ringan atau sekadar bermain media sosial, modem dengan kecepatan standar sebenarnya sudah sangat cukup untuk memenuhi kebutuhanmu.
Namun, jika kamu sering streaming film, bermain game online, atau bahkan bekerja dari rumah, maka kamu memerlukan modem dengan kecepatan yang lebih tinggi.
Modem dengan kecepatan yang tepat sangat penting agar kamu tidak merasa jengkel akibat koneksi internet yang lambat atau sering terputus.
Jadi, sebelum membeli, pastikan kamu tahu kecepatan seperti apa yang dibutuhkan berdasarkan aktivitas sehari-hari.
Misalnya, untuk streaming video HD atau gaming online, kamu butuh modem dengan kecepatan lebih dari 20 Mbps. Sementara untuk browsing atau menggunakan sosial media, kecepatan 10-20 Mbps mungkin sudah cukup.
3. Lihat fitur modemnya
Sekarang ini, modem hadir dengan berbagai fitur canggih yang bisa membuat pengalaman internetan kamu di rumah jadi lebih nyaman dan aman. Misalnya, ada modem yang dilengkapi dengan pengaturan WiFi, yang memungkinkan kamu mengelola jaringan dengan lebih mudah.
Selain itu, beberapa modem juga menawarkan fitur WiFi tamu untuk membatasi akses pengunjung, pengaturan jadwal yang memungkinkan kamu mengontrol pemakaian internet di setiap perangkat, dan website filtering untuk memblokir situs-situs tertentu.
Oleh karena itu, dalam tips memilih modem sesuai kebutuhan, sangat penting untuk mempertimbangkan fitur-fitur ini agar kamu mendapatkan modem yang benar-benar pas dengan kebutuhan kamu di rumah.
4. Sesuaikan dengan budget
Budget pastinya jadi salah satu hal penting dalam tips memilih modem sesuai kebutuhan. Harga modem itu bisa berbeda-beda, tergantung fitur dan mereknya. Jadi, coba tentuin dulu bujet kamu, baru deh cari modem yang pas.
Tapi ingat, jangan cuma tergoda sama harga murah. Modem yang harganya sedikit lebih mahal biasanya memiliki kualitas dan fitur yang lebih keren, jadi worth it banget buat dipertimbangkan.
5. Pertimbangkan brand yang sudah terpercaya
Brand juga penting, lho! Biasanya, modem dari brand yang sudah terkenal lebih bisa diandalkan dan memiliki layanan purna jual yang oke. Jadi, lebih baik pilih brand yang sudah terbukti kualitasnya, biar kamu enggak kecewa nantinya. Dengan begitu, kamu bisa lebih tenang dan enggak perlu khawatir soal performa modem kamu.
Setelah tahu tips memilih modem sesuai kebutuhan, ada satu pilihan modem yang bisa jadi andalan, yaitu Telkomsel Modem Orbit. Modem ini cocok untuk kamu yang butuh internetan cepat dan stabil sepanjang hari.
Kamu bisa pilih paket data yang sesuai dengan kebutuhanmu, dan yang keren, masa aktifnya bisa sampai satu tahun! Jadi, enggak perlu khawatir soal kehabisan data mendadak.
Ditambah lagi, Modem Orbit ini sudah menggunakan jaringan 4G LTE dari Telkomsel yang sudah terkenal luas dan stabil. Mau streaming video tanpa buffering, main game online lancar, atau aktivitas lainnya, semua bisa dilakukan tanpa drama.
Enggak cuma itu, Telkomsel juga kasih garansi kepuasan, kamu bisa balikin modem dalam 7 hari kalau ada masalah, plus ada garansi 1 tahun buat kerusakan. Jadi, kalau mau internetan tanpa ribet, Telkomsel Modem Orbit bisa jadi pilihan yang pas banget buat kamu!
- 1
- 0