Buat kamu pencinta film Indonesia, nama Hanung Bramantyo pasti sudah gak asing lagi. Sutradara yang satu ini dikenal produktif, berani mengangkat tema-tema sensitif, dan selalu punya ciri khas kuat dalam setiap karyanya.
Menariknya, film Hanung Bramantyo terus meramaikan layar lebar dan platform hiburan sepanjang tahun 2025 dengan deretan judul yang variatif. Mulai dari drama romantis, eksplorasi budaya, sampai cerita yang lebih gelap dan reflektif.
Mengenal Hanung Bramantyo
Sebelum membahas apa saja film Hanung Bramantyo yang meramaikan sinema Tanah Air sepanjang tahun 2025, kita cari tahu dulu tentang siapa sutradara papan atas Indonesia ini. Hanung Bramantyo adalah seorang sutradara, penulis skenario, dan produser film Indonesia. Ia lahir pada 1 Oktober 1975 di Yogyakarta dan menempuh pendidikan film di Institut Kesenian Jakarta (IKJ) yang kemudian menjadi fondasi kuat bagi gaya penyutradaraannya.
Gaya penyutradaraan Hanung cenderung realistis, emosional, dan kuat dalam pembangunan karakter. Ia juga dikenal adaptif, mampu menggarap berbagai genre tanpa kehilangan identitas kreatifnya. Karena itu, setiap film Hanung Bramantyo hampir selalu dinanti, baik oleh penonton awam maupun pengamat film.
Film Karya Hanung Bramantyo yang Tayang di Sepanjang Tahun 2025

Selanjutnya, berikut daftar film Hanung Bramantyo yang telah tayang sepanjang tahun 2025:
-
Cinta Tak Pernah Tepat Waktu
Salah satu film Hanung Bramantyo yang tayang pada 13 Februari 2025 tetapi telah lebih dulu tayang di Jakarta Film Week 2024. Cinta Tak Pernah Tepat Waktu diadaptasi dari novel karya Puthut EA dan digarap oleh Dapur Films bareng K Studio serta Seven Skies Motion.
Ceritanya tentang Daku (Refal Hady), seorang penulis novel yang hidupnya selalu dikejar deadline dan idealisme. Karena terlalu memegang prinsip, urusan cinta sering ia kesampingkan. Hubungannya dengan Nadya (Nadya Arina) yang sudah berjalan lima tahun pun akhirnya kandas gara-gara Daku tak kunjung memberi kepastian.
Orangtua Daku lalu menjodohkannya dengan Anya (Carissa Perusset), perempuan mandiri yang terlihat santai soal pernikahan. Tapi lagi-lagi, Daku salah menebak! Anya ternyata juga menginginkan keseriusan.
-
Rahasia Rasa
Berikutnya ada Rahasia Rasa yang dirilis 20 Februari 2025. Film ini membawa nuansa berbeda dengan mengangkat dunia kuliner sebagai latar cerita. Kisahnya tentang Ressa Eugino (Jerome Kurnia), seorang chef yang tiba-tiba kehilangan kemampuan merasakan dan memasak.
Dalam proses pencariannya, ia bertemu Mustika (Nadya Arina), juru masak rumahan yang membantu Ressa menemukan kembali indera pengecap sekaligus makna hidupnya. Petualangan mereka membawa pada pencarian resep legendaris dari buku Mustika Rasa. Seiring waktu, hubungan mereka berkembang jadi lebih dari sekadar rekan seperjuangan.
-
Gowok: Kamasutra Jawa
Gowok: Kamasutra Jawa membawa penonton ke era 1955–1965 dengan tema yang cukup berani. Film ini bercerita tentang seorang perempuan yang berperan sebagai gowok, semacam guru bagi calon pengantin pria agar memahami kehidupan rumah tangga, khususnya soal relasi suami istri.
Ilmu yang diajarkan bersumber dari naskah-naskah kuno seperti Centhini, Nitimani, dan Wulangreh. Menariknya, film ini terpilih masuk Big Screen Competition di IFFR ke-54 dan bersaing dengan belasan film internasional lain yang sama-sama kuat secara visual dan hiburan.
-
La Tahzan: Cinta, Dosa, Luka
Rekomendasi film Hanung Bramantyo lain yaitu La Tahzan: Cinta, Dosa, Luka yang tayang pada 14 Agustus 2025. Diadaptasi dari kisah nyata yang diviralkan oleh akun TikTok @elizasifaa, film ini siap menguras emosi dengan drama rumah tangga penuh konflik.
Cerita berpusat pada Alina (Marshanda) yang hidupnya tampak sempurna bersama suami dan dua anaknya. Namun, kesibukan kerja membuatnya mempekerjakan Asih (Ariel Tatum) sebagai pengasuh. Tanpa disadari, kehadiran Asih justru memicu perselingkuhan dengan Reza (Deva Mahenra), sang suami. Masalah makin rumit ketika perselingkuhan itu terbongkar, berujung perceraian, dan membuka rahasia gelap yang tak pernah disangka sebelumnya.
-
The Hole
Terakhir ada The Hole, film misteri-horor dengan sentuhan action dan noir. Diproduksi oleh Dapur Films dan Adhya Pictures, film Hanung Bramantyo ini mengambil latar tragedi Lubang Buaya namun dikemas dari sudut pandang fiksi yang penuh kritik sosial.
Cerita berfokus pada Letnan Soegeng (Baskara Mahendra), seorang detektif yang menyelidiki pembunuhan misterius. Para korban selalu ditemukan dengan lubang hitam di tubuh mereka dan semuanya berakhir di lokasi yang sama. Dibintangi Baskara Mahendra dan Carissa Perusset, The Hole menawarkan pengalaman menegangkan yang berbeda dari film horor kebanyakan.
Melihat deretan judul di atas, bisa dibilang tahun 2025 jadi tahun yang padat dan menarik untuk film Hanung Bramantyo. Dari drama romantis yang menguras emosi, eksplorasi budaya Jawa, sampai film misteri yang gelap, semuanya menunjukkan betapa luasnya spektrum karya Hanung sebagai sutradara.
Untungnya, meski udah lewat tayang di bioskop, kamu bisa tetap nonton film Hanung Bramantyo dan tayangan seru lainnya di platform streaming. Asal, pastikan dulu koneksi internet kamu cepat dan stabil seperti yang ditawarkan Telkomsel Orbit.
Koneksi ngebut, pemasangan gak pake ribet, dan pemakaian bisa disesuaikan kebutuhan, Telkomsel Orbit bakal bikin aktivitas digital kamu makin seru kapan pun dan di manapun. Tinggal nyalakan modem Wi-Fi Orbit, rebahan, dan nonton tanpa buffering deh. Yuk langganan Telkomsel Orbit sekarang lewat aplikasi MyTelkomsel dan nikmati sensasi internetan bebas hambatan!
- 0
- 0