Kami menggunakan cookies demi memberikan layanan terbaik di website Telkomsel Orbit Selengkapnya tentang kebijakan cookies /assets/images/icon-arrow-right-light.svg
Mengganti Password Wifi

Cara Mengganti Password Wifi dengan Mudah dan Cepat

Penggunaan Wifi untuk kebutuhan sehari–hari sudah tidak terpisahkan. Hal seperti komunikasi, kebutuhan kerja, belajar dan bahkan hiburan mulai bergantung pada wifi. Tanpa akses ke internet yang mudah, banyak hambatan yang bisa dirasakan.

Walaupun penting, banyak orang masih meremehkan tentang keamanan Wifi ini. Karena asal pakai tanpa menggali lebih dalam, banyak orang tidak melakukan maintenance hingga mengalami kebobolan data. Selain itu, pencurian sinyal Wifi bisa mengganggu kecepatan yang seharusnya Anda nikmati. Untuk hindari masalah ini, pastikan Anda tahu cara mengganti password Wifi.

Mengapa Ganti Password Penting Dilakukan?

Pencurian sinyal Wifi sudah umum terjadi. Banyak pengguna Wifi merasa kecepatan akses mereka tidak sesuai dengan paket yang diberikan oleh ISP. Saat dicek, ternyata masalah bukan pada modem ataupun saluran koneksi, melainkan ada pihak lain yang menggunakan Wifi tanpa izin.

Banyak alat bisa digunakan untuk membobol password Wifi. Tapi kebanyakan harus memakan waktu lama. Jadi jika Anda sering mengganti password, proses pembobolan dengan alat tersebut bisa digagalkan. Biasanya alat mencari kombinasi digit dengan angka dan huruf. Untuk melindungi Wifi Anda, kombinasi password lebih baik panjang dan juga berisi beberapa karakter khusus.

Beberapa orang yang mencuri sinyal Wifi mungkin hanya menggunakannya untuk akses internet gratis. Tapi ada pihak membobol untuk mengambil data – data Anda. Sinyal komunikasi dengan modem bisa digunakan untuk memantau akses Anda dengan internet. Banyak alat yang bisa digunakan untuk merekam history akses website Anda.

Bayangkan jika mereka mencuri history akses untuk e-banking ataupun e-wallet Anda? Hal ini bisa menjadi berbahaya. Uang Anda bisa direnggut dengan menggunakan data akses tersebut. Jangan remehkan masalah perlindungan keamanan untuk password Wifi.

Cara Mengganti Password Wifi

Setelah tahu betapa pentingnya melakukan penggantian password secara rutin, mari bahas langkah–langkah yang bisa dilakukan untuk ganti password Wifi. Berikut adalah penjelasannya:

  1. Cari Informasi Tentang ISP dan Modem yang Digunakan

Anda perlu tahu bahwa cara mengganti password Wifi akan berbeda tergantung ISP yang digunakan. Ada yang bisa mengganti password semudah melalui aplikasi, dan ada juga yang mengharuskan Anda mengakses modem langsung untuk ubah password.

Di sisi lain, modem yang digunakan ISP bisa berbeda–beda. Model modem yang berbeda akan memerlukan cara berbeda juga untuk mengubah password. Jadi daripada salah langkah, cari tahu dulu info seputar ISP dan Modem yang digunakan.

  1. Akses Modem Lewat Browser

Untuk ISP yang tidak memberikan aplikasi untuk ubah password, Anda harus coba akses ke modem langsung lewat browser. Untuk masuk ke menu pengubahan setting modem, Anda harus ketahui point aksesnya.

Biasanya ini berhubungan dengan IP address dari modem itu sendiri. Anda perlu cari tahu di buku panduan modem untuk hal ini. Setelah tahu IP address-nya, ketik angka tersebut ke address bar di browser lalu klik enter.

Dari sini, Anda harus login dulu. Informasi untuk pengaturan ini sayangnya dipegang oleh petugas ISP. Tapi Anda bisa bertanya pada customer service untuk kebutuhan password dan ID untuk masuk ke modem.

  1. Ikuti Arahan yang Sudah Didapat

Jika sudah bisa masuk ke modem, sekarang Anda tinggal ikuti arahan–arahan pada buku panduan. Setiap modem memerlukan langkah berbeda untuk akses menu ganti password. Terkadang Anda harus buka beberapa halaman setting dulu sebelum bisa melakukan perubahan.

Tapi ada juga modem yang bisa langsung mengubah password hanya dari halaman utama. Karena prosesnya bisa berbeda, pastikan baca dulu buku panduan agar jelas langkahnya. 

Tips dan Trik Untuk Ganti Password Wifi yang Lebih Aman

Untuk Anda yang sudah berhasil mengganti password, jangan terlalu senang dulu. Anda tetap harus hati–hati agar password baru ini tidak kebobolan juga. Untuk memastikan Anda bisa ganti password yang lebih aman, mari bahas tips dan trik berikut ini:

  1. Lakukan Perubahan Password Minimal 1 Bulan Sekali    

Untuk memastikan password tidak mudah dibobol, lakukan perubahan paling tidak sebulan sekali. Perubahan ini akan membuat orang yang ingin menggunakan Wifi Anda bingung. Jika sekali berhasil dan bulan depan tidak berhasil, mereka harus gali lagi info soal password. Saat mereka dapat infonya, Anda sudah ganti password baru lagi. Jika hal ini terjadi terus, pihak yang ingin bobol Wifi pasti menyerah.

  1. Buat Password dengan Kombinasi Angka, Huruf dan Kapital

Agar makin sulit dipecahkan, buat password dengan kombinasi angka, huruf dan capital. Contoh saja password “RumahMami301”. Penggunaan capital untuk R dan M membuat kata–kata biasa saja tidak tepat. Selain itu, karena ada angka di belakangnya, pembobol tidak hanya mencari kombinasi dari huruf saja tapi juga harus menggunakan angka. Kombinasi yang dihasilkan dari penggunaan dua hal tersebut menjadi lebih banyak dan sulit dibobol.

  1. Panjang Password Minimal 10 Digit

Password yang panjang tentu lebih sulit dibongkar. Karena itu, banyak tempat sekarang menganjurkan pembuatan strong password dengan 10 digit. Penggunaan 10 digit sudah cukup panjang tapi tidak terlalu panjang hingga susah diingat. Tentu bagi yang bisa mengingat password complex, penggunaan di atas 10 digit juga bisa dilakukan.

 

Baca juga: Berkenalan dengan Modem Orbit Star Lite, Modem Compact yang Sedang Turun Harga!


Itu dia informasi seputar cara mengganti password Wifi. Jika Anda menginginkan ISP yang memudahkan dalam mengganti password wifi, Telkomsel Orbit bisa menjadi pilihan karena pengaturan tersebut bisa dengan mudah dilakukan melalui aplikasi. Cari tahu selengkapnya di www.myorbit.id

Telkomsel Orbit

  • 48486