Pasti kamu pernah mengalami momen di mana sinyal Wi-Fi HP lemah padahal dekat router. Situasi ini bisa bikin frustasi, apalagi saat lagi butuh internet untuk browsing, streaming, atau bekerja. Nah, sebenarnya ada beberapa faktor yang bisa memengaruhi kekuatan sinyal Wi-Fi meskipun posisimu dekat dengan router.
Yuk, kita bahas lebih lanjut kenapa sinyal WiFi lemah dan cara setting-nya agar kembali normal!
Penyebab Sinyal Wi-Fi Lemah di HP Padahal Dekat dengan Router
Sebenarnya apa sih penyebab sinyal Wi-Fi lemah padahal dekat router? Mungkin masalah ini dipicu oleh hal-hal di bawah ini:
Banyak Perangkat yang Terhubung
Meskipun router berada dekat denganmu, jika terlalu banyak perangkat yang terhubung ke jaringan Wi-Fi, sinyal bisa menjadi lemah. Setiap perangkat yang terhubung akan membagi bandwidth yang tersedia. Ini bisa membuat kecepatan internet menurun.
Jika di rumah kamu ada banyak perangkat seperti smartphone, laptop, smart TV, dan perangkat pintar lainnya yang terhubung ke jaringan Wi-Fi, wajar saja kalau kamu merasa koneksi jadi lambat meskipun router ada di dekat HP kamu.
Bandwidth Mencapai Batas Maksimal
Tentunya setiap paket internet memiliki batas bandwidth. Kalau terlalu banyak aktivitas digital yang berat secara bersamaan, seperti streaming video berkualitas tinggi, bermain game online, atau mengunduh file besar, maka bandwidth bisa mencapai batas maksimalnya. Alhasil, koneksi internet kamu terasa lambat atau bahkan terputus meskipun sinyal Wi-Fi di HP menunjukkan kekuatan penuh.
Posisi Router Dekat dengan Perangkat Elektronik Lain
Selanjutnya, masalah ini bisa menjadi penyebab sinyal Wi-Fi di HP lemah padahal dekat router. Bila terlalu dekat dengan perangkat elektronik lain, seperti microwave atau speaker Bluetooth, router Wi-Fi bisa mengalami gangguan sinyal lho!
Perangkat-perangkat elektronik menghasilkan gelombang elektromagnetik yang dapat mengganggu sinyal Wi-Fi sehingga menyebabkan koneksi menjadi lemah meskipun HP berada dekat dengan router. Selain itu, bahan tertentu seperti dinding tebal, kaca, atau logam juga bisa menyerap atau memblokir sinyal Wi-Fi.
HP yang Tidak Support Jaringan Wi-Fi Terbaru
Ada berbagai teknologi WiFi yang digunakan oleh perangkat, seperti Wi-Fi 4 (802.11n), Wi-Fi 5 (802.11ac), dan Wi-Fi 6 (802.11ax). Jika router kamu menggunakan teknologi terbaru, tapi HP yang digunakan masih mendukung teknologi Wi-Fi lama, maka perangkat tidak akan dapat memanfaatkan kecepatan maksimal yang ditawarkan oleh jaringan tersebut. Ini berarti kamu tetap bisa mengalami sinyal Wi-Fi lemah atau lambat, meskipun posisinya sangat dekat dengan router.
Cara Setting Sinyal Wi-Fi Lemah di HP
Sudah tahu kan apa saja penyebab sinyal Wi-Fi HP lemah padahal dekat dengan router? Nah, sekarang saatnya kamu mengetahui cara setting sinyal Wi-Fi lemah untuk mengatasi masalah tersebut:
Reboot Router Wi-Fi
Cara ini gampang kok. Cukup matikan router selama 10-30 detik, lalu nyalakan kembali. Ini akan membantu menyegarkan koneksi dan menghilangkan gangguan yang mungkin terjadi. Reboot juga bisa membantu memperbaiki masalah koneksi dengan memperbarui IP address perangkat yang terhubung dan mengurangi beban router.
Selain itu, coba letakkan router di tempat yang lebih terbuka dan berada di tengah-tengah rumah sehingga sinyal Wi-Fi bisa tersebar merata ke seluruh ruangan. Hindari meletakkan router di sudut-sudut ruangan atau di dekat dinding tebal yang bisa menghalangi sinyal.
Restart HP
Dengan mematikan dan menyalakan ulang HP, kamu bisa membersihkan cache dan mengakhiri proses yang menyebabkan koneksi internet lambat. Restart juga akan menghubungkan kembali HP ke jaringan Wi-Fi dengan sinyal lebih kuat.
Upgrade Paket Internet
Jika masalah sinyal lemah sering terjadi, mungkin sudah saatnya untuk upgrade paket internet yang kamu gunakan. Pilih paket internet dengan bandwidth yang lebih tinggi agar bisa mengakomodasi lebih banyak perangkat dan aktivitas yang membutuhkan koneksi cepat.
Gak cuma paket internet yang perlu upgrade, firmware router kamu pun perlu diperbarui ke versi terbaru. Firmware yang diperbarui biasanya memiliki perbaikan untuk meningkatkan performa dan stabilitas koneksi Wi-Fi. Kamu bisa mengecek pembaruan firmware melalui pengaturan router atau situs web produsen router.
Mudah kan mengatasi masalah sinyal Wi-Fi HP lemah padahal dekat router? Ada satu solusi lagi yang lebih andal, yaitu dengan upgrade Wi-Fi kamu ke modem Orbit Telkomsel. Barengan Orbit, kamu bisa menikmati pengalaman internet yang super cepat dan anti lemot.
Didesain untuk memberikan koneksi yang stabil dan jangkauan luas, Orbit Telkomsel adalah pilihan tepat bagi kamu yang ingin berselancar di dunia maya tanpa gangguan. Yuk upgrade ke modem Orbit Telkomsel sekarang juga biar internetan gak lelet lagi!
- 0
- 0